M2000 – Tanjakan Emen Subung memakan korban lagi .
Baru sebulan yang lalu kecelakaan maut terjadi disini , hari ini selasa (12/03/2018) , kecelakaan tunggal kembali terjadi di tanjakan maut ini .
Sebuah minibus berpenumpang lebih dari satu orang mengalami kecelakaan parah di Tanjakan Emen, Cicenang, Kecamatan Kabupaten Subang, Jawa Barat.
Minibus jungkir balik di lokasi yang sama dengan kecelakaan maut bus wisata rombongan asa Ciputat, Tangerang Selatan, Banten bulan februari lalu .
Berdasarkan informasi yang dihimpun,kecelakaan terjadi sekira pukul 12.30 WIB, Senin 12 Maret 2018.
Peristiwa ini melibatkan sebuah kendaraan elf warna putih yang mengangkut 15 orang penumpang dan seorang sopir.
Menurut Dirlantas Polda Jabar Kombes Prahoro Tri Baskoro, insiden tersebut bermula ketika mobil bernomor polisi E 7548 PB itu datang dari arah Bandung menuju Subang sekitar pukul 12.00 WIB. Pada saat itu, mobil melintasi turunan yang ‘mulus’ alias tidak berlubang dan menikung ke kiri.
Tiba-tiba dalam arus lalu lintas yang sedang tidak begitu ramai ini , kendaraan oleng dan tak bisa dikendalikan. Mobil pun terguling di bahu kiri jalan.
Hanya saja dari beberapa rekaman video yang beredar di media sosial tampak sejumlah korban bergelimpangan di lokasi kecelakaan.
Dari rekaman video ini, tampak jelas minibus terbalik tepat di depan spanduk yang dipasang Kepolisian, usai terjadi kecelakaan maut bus wisata yang terjadi Februari 2018 lalu.
Kondisi bus dan korban cukup mengerikan, badan bus rusak parah, dan sejumlah penumpang terkapar di sekitar badan bus.
Data terakhir yang berhasil dihimpun sampai malam ini , tercatat 7 korban luka parah dan 10 korban luka ringan .
Dari kejadian demi kejadian ditempat ini , hendaknya anda yang lewat daerah ini , dihimbau untuk extra hati-hati .
Berikut video yang viral di medsos tersebut ,
http://www.instagram.com/p/BgOTvKdHU9n/